Pada materi sebelumnya saya sudah membahas tentang pentingnya penawaran subscripsi, tapi apakah hanya dengan membuat pesan yang memikat saja bisa membuat orang mau mengisikan nama dan alamat emailnya di website kita?
Berikut ini adalah beberapa faktor penting yang dapat menunjang kesuksesan penawaran subscripsi :
1. Peletakkan penawaran Anda pada website.
Penawaran kepada pengunjung website Anda untuk mengisi form email, jangan diletakkan sembarangan. Tata letak yang kurang strategis pada website anda akan menyebabkan pengunjung melewatkan tawaran tersebut, dan otomatis mereka tidak akan mengisi apapun di form yang Anda sediakan.
Letakkan penawaran tersebut tepat di bagian body web Anda, letakkan di setelah Anda mengakhiri kesimpulan dari informasi yang Anda berikan (tidak harus di akhir artikel, maka dari itu ada baiknya konten dari landing page Anda sebaiknya tidak terlalu banyak, agar form tidak terletak terlalu jauh di bawah.
2. Penggunaan kata-kata pada pilihan ‘subscribe now’ atau pilihan berlangganan.
Jangan lupa mencantumkan bahwa informasi yang diisikan di form tersebut tidak akan disebarluaskan atau diperjual belikan. Semua orang tidak suka dengan spam dan mereka pastinya sangat waspada.
Selain kata-kata subsribe now atau berlangganan sekarang di atas tombol kirim, sebaiknya ada sedikit berpikir kreatif untuk menemukan kata-kata yang lebih manusiawi untuk mempengaruhi minat mereka untuk mengisi dan meng-klik tombol tersebut.
3. Gunakan banner yang berdesain baik dan menggunakan kata-kata yang mengundang.
Banner yang Anda pasang pada website afiliasi Anda sebaiknya didesain ulang agar lebih menarik niat para pengunjung untuk meng-klik banner Anda, dan berujung menuju website anda.
4. Bentuk form email dan data diri.
Form yang Anda gunakan sebaiknya jangan meminta terlalu banyak data pribadi pada pengunjung. Mereka akan lebih suka mengisikan alamat email saja daripada harus mengisi nama depan, nama belakang, alamat, dan alamat email. Bila alamat email saja menurut Anda kurang cukup, Anda bisa menuliskan nama dan alamat email pada form yang Anda sediakan. Intinya, manjakanlah pengunjung Anda.
Demikianlah beberapa hal yang biasanya dianggap kecil dan sepele tapi pengaruhnya cukup besar bagi list building kita.
Salam action!
Demikian semoga bermanfaat. Jika anda mau belajar lebih sistematis dan punya panduan yang terukur selangkah demi selangkah silakan kunjungi link ini http://www.panduanbuatsitus.com atau klik saja di sini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar